Pelatihan Paralegal Bagi Bang Japar Berlangsung, Fahira Idris Apresiasi LBH Bang Japar
Jakarta – Lembaga Bantuan Hukum (LBH Bang Japar) melakukan terobosan dengan membekali para Jawara Bang Japar dengan Pelatihan Paralegal agar para Jawara memahami secara utuh Hukum.
Direktur LBH Bang Japar Irfan Iskandar,SH mengatakan, hari ini para Jawara kami latih secara bertahap pemahaman hukum secara umum.
“dari hukum acara pidana, pengantar Paralegal, pengantar hukum dan ilmu hukum, hukum material dan formil (perdata dan pidana), perceraian, sengketa tanah, wanprestasi akan di berikan di hari pertama”, ujar Irfan.
Irfan melanjutkan, pada hari ke dua akan ditambahkan materi PMH, Waris, Pencurian, Penggelapan, Penganiayaan, Persekusi, Narkotika, Pelecehan anak di bawah umur, KDRT, ITE dan Pendampingan kekepolisian.
Ketua Umum Bang Japar Hj. Fahira Idris menyambut baik pelaksanaan pelatihan Paralegal, alhamdulillah tadi mendengar laporan pelaksanaan bagus dan berjalan lancar, anggota Bang Japar yang ikut antusiasnya tinggi, sebagai Ketum saya senang dan Bangga, semoga kedepan bisa lebih banyak lagi para Jawara yang ikut, agar mereka paham hukum.
“Pelatihan paralegal perdana ini, alhamdulillah berjalan, sukses untuk LBH Bang Japar yang tak pernah berhenti dalam membantu masyarakat yang memerlukan bantuan hukum dalam setiap permasalahan yang ada”, ujar Fahira.
Warning: count(): Parameter must be an array or an object that implements Countable in /home/u1207951/public_html/bangjapar.org/wp-content/themes/bangjapar/includes/single/post-tags-categories.php on line 7
0 Comments
No Comments Yet!
You can be first to comment this post!