Fahira Idris & Ariza Patria hadiri Pelantikan Akbar PPNI sekaligus Ucapkan Terima Kasih PPNI Telah Berkolaborasi untuk tangani Pandemi COVID-19

Fahira Idris & Ariza Patria hadiri Pelantikan Akbar PPNI sekaligus Ucapkan Terima Kasih PPNI Telah Berkolaborasi untuk tangani Pandemi COVID-19

Fahira Idris & Ariza Patria hadiri Pelantikan Akbar PPNI sekaligus Ucapkan Terima Kasih PPNI Telah Berkolaborasi untuk tangani Pandemi COVID-19
.
Jakarta – Anggota DPD RI Dapil Provinsi DKI Jakarta Fahira Idris hadir bersama Wakil Gubernur DKI Jakarta Ariza Patria dalam Kegiatan pelantikan seluruh Ketua Dewan Pengurus Komisariat Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPK PPNI) se-Kota Administrasi Jakarta Utara yang dilanjutkan dengan konsolidasi seluruh pengurus DPD PPNI se-Provinsi DKI Jakarta. Kegiatan juga sekaligus untuk memberikan Piagam Penghargaan “Pejuang
Kemanusiaan” untuk ke 37 DPK PPNI se Jakarta Utara dari Wagub DKI Jakarta Ariza Patria dan Anggota DPD RI Fahira Idris.
.
Ariza Patria Wagub DKI Jakarta berharap tenaga kesehatan yang tergabung dalam Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) terus meningkatkan kolaborasi dan soliditas untuk menangani pandemi COVID-19 di Ibu Kota DKI Jakarta.
.
“PPNI sebagai organisasi profesi perawat, selama ini telah bekerjasama dengan baik dan maksimal dalam mewujudkan Jakarta yang sehat dan maju, melalui berbagai program yang disinergikan melalui Dinas Kesehatan,” kata Ariza Riza pada pelantikan pengurus DPD PPNI Jakarta Utara.
.
Ariza Patria mendukung dan mendorong PPNI sebagai organisasi profesi perawat terus meningkatkan kolaborasi dalam penanganan pandemi COVID-19 serta mengajak dan mengedukasi masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan.
.
“Saya sangat mendukung sepenuhnya program dari PPNI yang selaras dengan Pemprov DKI Jakarta dalam upaya memajukan kotanya dan membahagiakan warganya melalui perilaku hidup bersih dan sehat,” kata Ariza Patria.
.
Ariza Riza juga menyampaikan apresiasi atas peran aktif dan kolaborasi tenaga kesehatan di Ibu Kota yang dengan penuh tanggung jawab menjadi garda terdepan dalam memerangi pandemi COVID-19. Para tenaga kesehatan, katanya telah berjibaku di semua area pelayanan baik berada di rumah sakit, klinik, pendidikan tinggi keperawatan, termasuk pada masa pandemi COVID-19.
.
“Kalian adalah pahlawan. Karena itu marilah kita jadikan kegiatan ini sebagai tonggak semangat perawat dalam memerangi pandemi COVID-19 agar lebih meningkatkan rasa optimisme dan harapan dengan standar yang terus dijaga. Melalui orientasi ideologi profesi oleh PPNI, kami juga berharap kegiatan ini mampu menjadikan perawat yang profesional, mulia, mengutamakan kepentingan pasien dan keluarganya serta menjunjung tinggi nilai dan etika profesi,” tutup Ariza Patria dalam sambutannya.
.
Fahira Idris Anggota DPD RI Dapil Provinsi DKI Jakarta menyampaikan Apresiasi dan Penghargaan tertinggi kepada PPNI.
.
“Saya, sangat mengapresiasi tinggi kegiatan Acara yang diinisiasi oleh DPD PPNI Jakut. PPNI Jakut dengan kegiatan-kegiatan yang diadakan selama pandemi sangat luar biasa, dari lokal Jakut bisa meningkatkan dorongan kegiatan yang lebih luas lagi, itu karena KOLABORASI dengan semua pihak dari pemerintah, legislatif di DPRD, dan Kami Di DPD RI terus terjalin dengan baik.”, ujar Fahira Idris dalam sambutannya.
.
Fahira Idris menjelaskan hubungan dengan PPNI Karena silaturahmi ini sudah dipupuk sejak era pak Harif Fadilah dan kali ini, saya melihat pak Maryanto mampu membangkitkan organisasi profesi yang lebih baik kedepannya.
.
“Terima kasih Pak Maryanto telah menyemangatin seluruh DPK PPNI dan mengkolaborasikan dgn para Dirut di Rumah Sakit itu merupakan langkah nyata untuk perbaikan pelayanan terhadap masyarakat. Peran PPNI JAKUT sebelum pandemi selalu hadir dikala bencana, imunisasi, dan dimasa pandemi pun juga lebih giat lagi. Dengan vaksinasi dan edukasi, merawat secara langsung pasien. Aksi-aksi pembelaan kepada anggota juga dilakukan, bukan hanya dijakut, tetapi sudah nasional. Termasuk mengadukan ke kami di DPD RI terhadap kasus kekerasan terjadap perawat yang dilakukan seorang bupati disalah satu daerah. Kami akan terus mendukung langkah PPNI.”, tambah Fahira Idris dalam lanjutan sambutannya.
.
Fahira Idris melanjutkan, bahwa Sepak terjang yang positif dilokal Jakut ini harus bisa lebih luas lagi, saya yakin Pak Maryanto bisa, dan semangat terus pak maryanto.
.
“PPNI memiliki VISI MISI dicintai anggota, disayang pemerintah, dan sebagai lembaga profesi sangat salut. Saya akan selalu ada untuk PPNI.”, tutup Fahira Idris dalam Kegiatan Pelantikan Akbar PPNI.
.
Pada kesempatan itu, Anggota DPD RI Fahira Idris dan Wagub DKI Jakarta Ariza Patria juga memberikan apresiasi kepada seluruh perawat Ibu Kota yang diwakili oleh organisasi profesi pengurus di lima DPD PPNI dan satu kabupaten berupa piagam penghargaan sebagai Pejuang Kemanusiaan.
.
Ketua DPD PPNI Jakarta Utara, Maryanto menyampaikan apresiasi kepada Pemprov DKI Jakarta dan Ibu Fahira Idris Anggota DPD RI yang memperhatikan keberadaan tenaga kesehatan, khususnya yang terhimpun dalam organisasi perawat di PPNI.
.
Selain pandemi COVID-19, tenaga kesehatan termasuk para perawat juga melaksanakan sesuai tugasnya dalam membantu para korban bencana alam.


Warning: count(): Parameter must be an array or an object that implements Countable in /home/u1207951/public_html/bangjapar.org/wp-content/themes/bangjapar/includes/single/post-tags-categories.php on line 7

0 Comments

No Comments Yet!

You can be first to comment this post!

Leave a Reply